RALAT JADWAL SEMINAR NASIONAL
Berhubung masih menunggu kepastian jadwal dari Kementerian Koperasi dan UMKM RI dan selesainya kegiatan verifikasi calon penerima UMKM Award, maka kegiatan Seminar Nasional dan Sarasehan Pengembangan UMKM dengan tema ” Eksistensi UMKM dalam Menyongsong Era Asia” dalam rangka”3rd UNS SME’s SUMMIT & AWARDS 2014 yang semula direncanakan akan dilaksanakan pada tanggal 23 Mei 2014 diundur pelaksanaannya setelah tanggal 6 Juni 2014 (kepastian tanggal akan segera kami informasikan melalui web LPPM UNS : www.lppm.uns.ac.id). Untuk itu pendaftaran diperpanjang dengan jadwal sebagai berikut: Penerimaan abstrak paling lambat : 26 Mei 2014 Pengumuman abstrak : pada tanggal 28 Mei 2014 Penerimaan full paper paling lambat : 4 Juni 2014 Demikian atas perhatian dan partisipasinya kami ucapkan terima kasih